Poncol – Dalam rangka memperingati Hari Lahirnya Pancasila Tahun 2022, Kecamatan Poncol, mengadakan perlombaan baris-berbaris bagi Satuan Linmas Se-Kecamatan Poncol. Lomba dilaksanakan di Lapangan Abdi Praja Kecamatan Poncol, Rabu (1/6). Lomba Linmas ini merupakan program Kecamatan Poncol sebagai bentuk pembinaan satuan linmas serta memperingati Hari Lahirnya Pancasila Tahun 2022.
Kegiatan dibuka oleh Camat Poncol, Dian Mahameru Robbi. Kegiatan turut dihadiri Danramil Poncol Kapten Arm. Suyatni, Kapolsek Poncol AKP Sukarno, serta para kepala desa di Kecamatan Poncol.
Perlombaan diikuti oleh satuan linmas dari 8 kelurahan/desa yaitu Kelurahan Alastuwo, Desa Sombo, Desa Janggan, Desa Cileng, Desa Genilangit, Desa Gonggang, Desa Poncol, dan desa Plangkrongan. Pada pelaksanaannya, 8 regu ini melaksanakan Peraturan Baris-Berbaris statis dan dinamis.
Rekapitulasi Juara:
Juara I : Linmas Desa Janggan
Juara II : Linmas Desa Sombo
Juara III : Linmas Desa Genilangit